Text
GAMBARAN TINGKAT KESUKAAN DONAT DENGAN PENAMBAHAN KEMILI (Coleous tuberosus) KUKUS
Gambaran Tingkat Kesukaan Donat dengan Penambahan Kemili (Coleous tuberosus) Kukus
Eva Destari¹, Novidiyanto¹, Karina Dwi Handini¹
¹Prodi D-III Gizi, Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang, Indonesia
Email : [email protected]
Abstrak
Latar Belakang : Faktor risiko yang berhubungan dengan kejadian diabetes melitus yaitu riwayat DM keluarga, aktifitas fisik, merokok dan pola makan. Indonesia merupakan negara yang masih bergantung terhadap pasokan impor tepung terigu dari negara lain. Sehingga diperlukan alternatif pengganti tepung terigu dengan cara mengembangkan produk subtitusi salah satunya yaitu kemili. Kemili merupakan salah satu tanaman pangan sumber karbohidrat dengan indek glikemik rendah yang biasanya hanya diolah dengan cara dikukus atau direbus saja. Kemili ini tentu bisa dikembangkan menjadi berbagai macam produk olahan makanan ringan, salah satunya yaitu donat kemili.
Tujuan : Untuk menganalisis gambaran tingkat kesukaan donat dengan penambahan kemili (Coleous tuberosus) kukus.
Metode : Jenis rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) yaitu penggunaan kemili kukus dan tepung terigu pada pembuatan donat pada produk terdiri dari 4 formulasi dengan rasio tepung terigu dan kemili kukus yang berbeda.
Hasil : Donat dengan penambahan kemili kukus dan tepung terigu yang paling disukai adalah F2 dan F3 dengan formulasi tepung terigu 300 g : kemili kukus 200g dan formulasi tepung terigu 400g : kemili kukus 100g, berwarna kuning kecoklatan dan kuning keemasan, bertekstur empuk dan sedikit empuk, dengan aroma khas kemili dan sedikit kemili.
Kesimpulan : Donat dengan penambahan kemili kukus dan tepung terigu tidak berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat kesukaan panelis pada aspek warna, rasa, aroma dan keseluruhan namun berpengaruh secara signifikan pada aspek tekstur.
Kata kunci : Donat, Kemili kukus, Tingkat kesukaan
Tidak tersedia versi lain