DAYA TERIMA DAN KADAR KARBOHIDRAT MINUMAN SUSU BEKATUL BERAS MERAH (ORYZA NIVARA)
DAYA TERIMA DAN KADAR KARBOHIDRAT MINUMAN SUSU BEKATUL BERAS MERAH (ORYZA NIVARA)
Bekatul beras merah memiliki kandungan karbohidrat kompleks yang tinggi, oleh karena itu penggunaan bekatul beras merah sebagai salah satu sumber karbohidratn kompleks yang diharapkan dapat membuat produk baru berupa minuman bekatul beras merah yang dapat mengontrol kadar glukosa darah pada seseorang yang mengalami diabetes melitus.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat organoleptik minuman bekatul beras merah yang dibuat dari susu skim dengan penambahan bekatul beras merah. Sifat organoleptik diamati melalui uji organoleptik terhadap rasa, warna, aroma, tekstur dan keseluruhan.
Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 formulasi 3 pengulangan. Formulasi pertama adalah pembuatan minuman beras merah dengan penggunaan bekatul beras merah 10 gr dan susu skim 8 gr. Formulasi kedua adalah pembuatan minuman beras merah dengan penggunaan bekatul beras merah 9 gr dan susu skim 9 gr dan formulasi ketiga adalah pembuatan minuman beras merah dengan penggunaan bekatul beras merah 8 gr dan susu skim 10 gr. Pengaruh formulasi terhadap tingkat kesukaan dianalisis dengan uji kruskal wallis dengan jumlah penelis 30 orang.
Berdasarkan hasil uji analisis statistik terhadap warna, aroma, tekstur, rasa dan keseluruhan minuman susu bekatul beras merah menunjukkan bahwa ada perbedaan yang nyata terhadap rasa sedangkan pada warna, aroma, tekstur dan keseluruhan menunjukkan tidak ada perbedaan yang nyata antara formulasi 1, formulasi 2 dan formulasi 3 secara signifikan. Analisis kadar karbohidrat dilakukan pada formulasi 3 secara signifikan. Analisis kadar korbohidrat dilakukan pada formulasi 2 yaitu susu skim sebanyak 9 gram dan bekatul beras merah 9 gram. Kadar karbohidrat formulasi 2 yaitu sebesar 1,814% (0,045 gram) 2,5 gram sampel.
Kata kunci: daya terima, minuman susu bekatul beras merah
Tidak tersedia versi lain