ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA TN. A DAN TN. M DENGAN MASALAH MANAJEMEN KESEHATAN TIDAK EFEKTIF PADA SALAH SATU ANGGOTA KELUARGA YANG MENDERITA TUBERKULOSIS PARU DIWILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS GANTUNG KABUPATEN BELITUNG TIMUR TAHUN 2020
Asuhan Keperawatan Keluarga Tn. A dan Tn. M Dengan
Masalah Manajemen Kesehatan Tidak Efektif Pada
Salah Satu Anggota Keluarga Yang Menderita
Tuberkulosis Paru di Wilayah Kerja
UPT Puskesmas Gantung
Miarti(2020)
Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan Pangkalpinang
Program Rekognisi Pembelajaran Lampau Program Studi
Diploma III Keperawatan Belitung
Dosen pembimbing
Nazliansyah, MNS
R. Ade Sukarma, M.Kep.,Sp.Kep.MB
Abstrak
Di Indonesia tahun 2019 setiap 30 detik 1 orang tertular TBC dan 13 orang
meninggal dalam 1 jam. Data Puskesmas Gantung tes TCM dan BTA positif
sebanyak 31 orang positif dari target 30 orang (CDR 103 %). Tujuan penulisan
yaitu untuk mengetahui gambaran penerapan Asuhan Keperawatan Keluarga
Dengan Masalah Manajemen Kesehatan Tidak Efektif Pada Salah Satu Anggota
Keluarga Yang Menderita Tuberkulosis Paru di Wilayah Kerja UPT Puskesmas
Gantung. Metode penelian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dalam
bentuk studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan. Sampel yang
digunakan sebanyak 2 responden dilakukan dilokasi rumah keluarga Tn. A dan
Tn. M Berdasarkan hasil evaluasi akhir yang penulis lakukan bahwa penulis
berhasil mengatasi masalah keperawatan Manajemen Kesehatan Tidak efektif
khususnya Keluarga Tn. A dan Tn. M yang ditandai dengan perubahan prilaku
kesehatan kedua keluarga tersebut menjadi lebih baik.
Kata Kunci: Manajemen Kesehatan Tidak Efektif, TB. Paru.
Tidak tersedia versi lain