PENERAPAN FISIOTERAPI DADA DALAM MENINGKATKAN BERSIHAN JALAN NAPAS PADA ANAK INFEKSI SALURAN PERNAPASAN AKUT (ISPA) DI RUMAH SAKIT MEDIKA STANIA SUNGAILIAT TAHUN 2022
Penerapan Fisioterapi Dada dalam Meningkatkan Bersihan Jalan Napas
pada Anak Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) Di Rumah Sakit
Medika Stania Sungailiat
Putri Zakiyah Rahmadini, Ns. Kartika, S.Kep.,M.,Sc, Ns. H. Abdul Kadir
Hasan,.SST, M. Kes
Program Studi Keperawatan Politeknik Kesehatan Kementrian Kesehatan
Republik Indonesia Pangkalpinang
Gmail : [email protected]
ABSTRAK
Latar Belakang Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) dapat didefinisikan
sebagai penyakit infeksi yang menyerang saluran pernapasan dimana dapat
menimbulkan hambatan pada jalan napas yang diakibatkan oleh penumpukan
sekret, Tujuan Studi Kasus yaitu menggambarkan penerapan Fisioterapi Dada
untuk mengurangi penumpukan sekret pada pasien dengan masalah bersihan jalan
napas, Desain Karya Tulis Ilmiah peneliti deskriptif dengan pendekanan case
study research (Studi Kasus) dengan menerapkan intervensi keperawatan
berdasarkan bukti praktik. Pendekatan deskriptif digunakan untuk
menggambarkan masalah bersihan jalan napas pada pasien Anak dengan Infeksi
Saluran Pernapasan Akut (ISPA), Metode Pengumpulan Data metode observasi
partisipatif, wawancara terstruktur, studi literatur berupa artikel untuk
membuktikan bahwa tindakan yang diterapkan berdasarkan bukti praktik. Hasil
Studi Kasus menunjukkan bahwa penerapan Fisioterapi Dada selama 3 hari
dengan tujuan mengurangi penumpukan sekret, bersihan jalan napas meningkat,
Kesimpulan bahwa penerapann Fisioterapi Dada berdampak mengurangi
penumpukan sekret serta melonggarkan jalan napas, sehingga bersihan jalan napas
meningkat.
Kata Kunci : ISPA, Bersihan Jalan Napas, Fisioterapi Dada
Tidak tersedia versi lain