TERAPI PSIKORELIGIUS DZIKIR DALAM MENGONTROL HALUSINASI PENDENGARAN PADA KLIEN GANGGUAN PERSEPSI SENSORI DI RUMAH SAKIT JIWA DAERAH PROVINSI BANGKA BELITUNG TAHUN 2022
Terapi Psikoreligius Dzikir dalam Mengontrol Halusinasi Pendengaran pada
Klien Gangguan Persepsi Sensori di Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi
Bangka Belitung Tahun 2022
Mega Sari, Tajudin, Erni Chaerani
DIII Keperawatan Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang
Abstrak
Gangguan jiwa adalah suatu sindrom atau pola psikologis atau perilaku yang paling
penting secara klinis yang terjadi pada seseorang dan dikaitkan dengan adanya
stress atau disabilitas atau disertai peningkatan resiko kematian yang menyakitkan,
nyeri, disabilitas, atau sangat kehilangan kebebasan Salah satu bentuk gangguan
jiwa yang paling banyak saat ini adalah skizofrenia. Tanda dan gejala skizofrenia
terdiri dari dua kategori gejala utama yaitu gejala positif dan negatif. Gejala positif
skizofrenia meliputi : waham, halusinasi, bicara tidak teratur dan kekacauan yang
menyeluruh atau prilaku katatonia. Salah satu intervensi yang diberikan pada pasien
halusinasi pendengaran adalah terapi psikoreligius dzikir. Penelitian ini
menggunakan rancangan studi kasus deskriptif dengan jumlah 2 partisipan pasien
halusinasi pendengaran. Pengumpulan data menggunakan format asuhan
keperawatan. Adapun metode pengumpulan data menggunakan observasi,
wawancara, metode pengukuran, studi dokumentasi dan studi literatur. Hasil
penelitian pada pasien dengan masalah utama gangguan persepsi sensori halusinasi
pendengaran pasien mengatakan pasien mengatakan mampu menurunkan frekuensi
halusinasi setelah berdzikir, menjelaskan manfaat berdzikir terhadap halusinasi,
mampu berdzikir saat muncul halusinasi, merasa nyaman saat berdzikir setelah
muncul halusinasi, mampu melafalkan bacaan dzikir, dan mampu menyampaikan
perasaannya setelah berdzikir.
Kata kunci : persepsi sensori, halusinasi, terapi dzikir
Tidak tersedia versi lain